Mahasiswa Prodi D4 Arsitektur Bangunan Gedung Universitas Negeri Gorontalo Kunjungi Pabrik Batu Bata Los Tela di Bone Bolango

Mahasiswa Prodi D4 Arsitektur Bangunan Gedung Universitas Negeri Gorontalo Kunjungi Pabrik Batu Bata Los Tela di Bone Bolango

Mahasiswa Prodi D4 Arsitektur Bangunan Gedung Universitas Negeri Gorontalo Kunjungi Pabrik Batu Bata Los Tela di Bone Bolango

 Bone Bolango, 31 Agustus 2024 — Mahasiswa semester 1 Program Studi D4 Arsitektur Bangunan Gedung Program Vokasi Universitas Negeri Gorontalo melaksanakan kunjungan lapangan di pabrik batu bata Los Tela yang terletak di Kecamatan Bulango Utara, Kabupaten Bone Bolango, pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024. Kegiatan ini dipimpin oleh Bapak Ir. Mohammad Imran, S.T., M.Ars., IPM, yang bertindak sebagai dosen pengampu mata kuliah Bahan Bangunan.

 

Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa mengunjungi pabrik batu bata milik Bapak Gur kisman yang dioperasikan oleh Ibu Asiria Salamu. Ibu Asiria memandu kegiatan ini dan menjelaskan secara langsung proses pembuatan batu bata, mulai dari bahan baku hingga tahapan akhir. 

 

"Tanah liat diambil dari gunung dan kemudian diangkut menggunakan argo. Setelah itu, tanah liat dicampur dengan air," ungkap Ibu Asiria. "Pada tahap pencampuran, tanah liat yang sudah bercampur dengan air diinjak-injak untuk menghasilkan adonan yang halus dan padat. Setelah adonan siap, adonan tersebut kemudian dicetak ke dalam cetakan berukuran 23x15 cm. Setelah jumlah batu bata yang dicetak mencukupi, proses pengeringan dilakukan selama 2-3 minggu. Setelah pengeringan, barulah dilakukan pembakaran untuk menguatkan batu bata. Setelah pembakaran, batu bata siap untuk dijual."

 

Selama kunjungan, mahasiswa menyaksikan secara langsung proses pencetakan batu bata hingga tahap pengeringan sebelum pembakaran. Mereka juga berkesempatan untuk berdialog langsung dengan Ibu Asiria yang menjelaskan setiap langkah proses pembuatan batu bata dengan rinci dan mendalam.

 

Kegiatan kunjungan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih mendalam kepada mahasiswa mengenai bahan bangunan, khususnya proses pembuatan batu bata secara tradisional. Melalui kunjungan ini, mahasiswa mendapatkan pengalaman praktis yang memperkaya pembelajaran di kelas dan memahami pentingnya kualitas bahan bangunan dalam konstruksi.

 

Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan mahasiswa mengenai bahan bangunan lokal serta teknik produksinya, yang merupakan aspek penting dalam bidang arsitektur dan konstruksi.